Sabtu, 09 Juni 2012

Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX

KOMPAS.com — Masalah finansial yang membelit produsen BlackBerry, RIM agaknya masih akan berbuntut panjang. Salah satu kabar terakhir menyebutkan bahwa perusahaan asal Kanada ini berisiko kehilangan uang sebesar 1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 9 triliun.  Angka tersebut berasal dari penurunan nilai produk-produk yang belum laku dijual dan menumpuk di gudang-gudang penyimpanan. Menurut data yang dikompilasi oleh Bloomberg, nilai stok barang RIM naik 18 persen dalam perempat pertama tahun ini saja, menjadi 1,03 miliar dollar AS. Di sisi lain, Apple Inc mengalami penurunan nilai inventaris sebesar 11 persen selama 3 bulan terakhir karena produk-produknya cepat laku. Cukup banyak pelanggan RIM berbondong-bondong migrasi ke platform pesaing, yaitu iPhone dan smartphone berbasis sistem operasi Android bikinan Google. Akibatnya sudah terlihat dari pangsa pasar global RIM yang terjun bebas menjadi tinggal 6,4 persen dalam perempat pertama tahun ini. Sementara itu, penguasaan pasar Android meningkat menjadi 59 persen. Adapun platform iOS buatan Apple menguasai 23 persen pasar global. Pendapatan RIM pun diprediksi bakal ikut merosot sebesar 2 persen menjadi 3,64 miliar dollar AS pada perempat kedua tahun ini. RIM sedang menyiapkan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir 2012 dan akan menjadi andalan barunya, tetapi hal tersebut juga berpotensi membuat perangkat-perangkat BlackBerry yang sudah ada saat ini makin kehilangan daya tarik di mata konsumen. Boleh jadi calon pengguna memilih menunggu model baru ketimbang membeli yang sudah ada. Sebelumnya, pada Desember tahun lalu, RIM menghadapi penurunan nilai pasar inventaris sebesar hampir setengah miliar dollar Amerika akibat tablet Playbook yang belum terjual. RIM mengatakan bahwa penghematan biaya operasional sebesar 1 miliar dollar AS akan dilakukan pada tahun fiskal ini melalui pengurangan jumlah fasilitas produksi dan "efisiensi perusahaan".

Sumber: http://tekno.kompas.com/read/2012/06/01/17090373/Stok.BlackBerry.Menumpuk..RIM.Bisa.Rugi.Rp.9.Triliun

Dari informasi di atas, lakukan analisa terhadap informasi keuangan Blackberry dan tentukan manakah di dalam berita tersebut yang termasuk kegiatan operasional, investasi dan pendanaan. Gunakan pengetahuan tentang laporan keuangan untuk menganalisa kasus tersebut. Mahasiswa harap posting tugasnya sebagai komentar terhadap posting ini. Posting dengan menggunakan e mail yang telah ada di daftar. Posting tugas ditutup tanggal 23 Juni 2012 Pukul 15.00 WIB.

32 komentar:

Alan Gustian mengatakan...

mantaab!!!

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

P2CC11070

yulius mengatakan...

Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX

Laporan keuangan RIM, mengalami kesulitan karena arus kas yang tidak baik di karenakan persediaan barang yang cukup tinggi dan menumpuk dan flow barang tersebut masuk dalam kategori slow moving, sehingga arus kas masuk mengalami masalah dan menghadapi resiko kehilangan uang akibat penurunan nilai produk yang belum laku di jual pada quartal 1 tahun 2012 sebesar U$ 1 milyar.
Di tahun sebelumnya RIM menghadapi penurunan nilai persedian akibat produk yang tidak terjual sebesar U$ 500 jt. ..
Dari paparan diatas dapat disebutkan RIM pada Desember tahun 2011 mencatat kerugian akibat penyusutan nilai persedian sebesar U$ 5oo jt.. dan di kuartal satu 2012 akan menghadapi kerugian yan lebih besar lagi sebesar U$ 1 Milyar. Dimana hal tersebut dikarenakan pangsa pasar yang terus menurun dan competitor mengalami pertumbuhan.
Dari laporan keuangan tersebut…. RIM seharusnya mengadakan rekstrukurisasi dan efisiensi yang besar untuk bisa menahan arus kas keluar agar bisa bertahan dan mendapatkan suntikan dana untuk mendukung operasional perusahaan agar bisa tetap berjalan menghadapi krisis
Yang termasuk kegiatan operasional, investasi dan pendanaan dalam paparan berita diatas adalah…
Operasional :
>> Kas Masuk : Pendapatan RIM pun diprediksi bakal ikut merosot sebesar 2 persen menjadi 3,64
miliar
>> Kas keluar : Biaya Operasional yang akan di efisiensikan sebesar U$ 1 Miyar
Nilai stok barang RIM naik 18 persen dalam perempat pertama tahun ini saja,
menjadi 1,03 miliar dollar AS

Untuk kegiatan investasi dan pendanaan : saya belum menemukan arus kas untuk investasi dan pendanaan dari paparan diatas

Anonim mengatakan...

Nama : Supriyatin
NIM : P2CC11063
email :atin_623@yahoo.co.id

Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX


1.RIM mengalami kesulitan masalah keuangan yang disebabkan oleh perputaran aktiva atau tingkat pengembalian aktiva rendah. Hal ini bisa dilihat dari nilai persediaan RIM meningkat sebesar 18 % sementara pangsa pasar nya semakin menurun yang bisa berakibat menurunnya tingkat penjualan bersih perusahaan. Persediaan merupakan salah satu bagian aktiva perusahaan, bila jumlah semakin meningkat yang dibarengin dengan tingkat penjualan yang rendah dapat menyebabkan kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba kecil. Setiap uang yang diinvestasikan pada persediaan mempunyai kemampuan menghasilkan laba yang realtif kecil yang pada akhirnya akan menyebabkan perusahaan mempunyai kinerja yang menurun. Bila dilihat kinerja perusahaan berdasarkan rasio tingkat pengembalian aktiva terutama persediaan maka RIM harus segera membuat strategi untuk meningkatkan tingkat pengembalian tersebut, misalnya dengan cara membuat persediaan yang sudah ada dikembangkan menjadi produk yang disukai oleh pasar untuk meningkat penjualan.

2.Yang termasuk kegiatan operasional,investasi dan Pendanaan dalam paparan berita diatas adalah:
•Kegiatan operasional : RIM akan melakukan penghematan biaya operasopnal dengan melakukan pengurangan jumlah fasilitas produksi dan “efiensi perusahaan”
•Kegiatan investasi : RIM sedang mengembangkan perangkat Blackberry 10
•Kegiatan pendanaan: Akibat penjualan yang merosot akan menyebakan tingkat pendanaan yang berasal dari laba yang ditahan akan semakin kecil.

Unknown mengatakan...

Data menunjukan RIM sedang mengalami masalah keuangan akibat stok produksi belum terjual. Besar angka kerugian mencapai 1 miliar dolar AS / sekitar 9 Triliun. Di kuartal pertama 2012 stok produksi yang belum terjual mencapai 18 persen atau sekitar 1,03 miliar dolar AS. Ditunjukan dengan turunnya pangsa pasar Blackberry yang hanya menguasai 6,4 persen pasar Smartphone. Upaya penyehatan perusahaan yang dilakukan oleh RIM untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan melakukan
Kegiatan oprsaional berupa (1) pemecatan sekitar 2000 karyawan, (2) pengurangan fasilitas produksi dan (3) berencana akan menjual perusahaan itu.
RIM juga melakukan kegiatan investasi dengan menyewa penasehat keuangan dari JP Morgan and RBC Capital Market, untuk membantu meninjau keadaan bisnis serta mengevaluasi keuangan perusahaan tersebut.
Dan untuk mengurangi semakin merugi, RIM berencana melakukan kegiatan pendanaan dengan bekerjasama dengan pihak ke 3 untuk memanfaatkan platform Blackberry melalui kemitraan lisensi. Yang diungkapkan oleh CEO RIM Mr. Thorsten Heins (dikutip dari berbagai sumber berita).
Bisnis teknologi smartphone yang notabene diperuntukan bagi para executive (orang kantoran) menuntut vendor harus selalu update demi memenuhi permintaan pasar yang semakin cerdas dan selektif dalam memilih gadget yang akan digunakannya. Blackberry pernah merajai pangsa pasar Smartphone, namun dengan menu yang ada sekarang, Blackberry jauh tertinggal dengan OS smartphone lain seperti iOS besutan Apple dan Android besutan Google. Dengan tidak terjualnya hasil produksi sebagaimana direncanakan, kebutuhan untuk biaya produksi, pembayaran karyawan dan pembayaran pada pemilik saham tidak terpenuhi, sehingga yang di lakukan oleh RIM adalah melakukan perampingan asset, karyawan, serta perusahaan itu sendiri, dengan tujuan memperkecil kerugian. Dengan melakukan inovasi jangka panjang, dimungkinkan dapat menyelamatkan perusahaan dari kebangkrutan total, seperti pembaruan Softwere OS yang disesuaikan dengan kebutuhan dan selera pasar, peningkatan kualitas produk untuk menghindari image cepat rusak seperti yang selama ini terjadi, menjaga stabilitas harga jual dan mengembalikan nilai prestige Blackberry sebagai gadget high class

Anonim mengatakan...

TUGAS MANAGEMEN KEUANGAN

OLEH : Drs. MADIYONO SAPUTRO
NIM : P2CC11072
ANGKATAN 30

A. MAPPING

Kondisi Perusahaan BB , RIM
Fakta Des 2011
• Data desember, RIM mengalami penurunan nilai pasar inventaris sebesar 0,5M USD akibat tablet playbook yang belum terjual.

Isu 2012:
• Masalah finansial membelit BB RIM
• Potensi kehilangan USD 1Miliar= Rp 9Triliun, akibat penurunan nilai produk belum laku dan penumpukan persediaan

Efek Persaingan terhadap kinerja keuangan:
dari perspektif kinerja keuangan, persaingan mengakibatkan :
• nilai stock persediaan naik 18% dalam catur Wulan I menjadi 1,03 milliar dollar. Hal ini akibat tidak laku.
• pangsa pasar terjun bebas tinggal 6,4% dalam catur wulan I (pelanggan pindah ke iPhone dan smart phone berbasis android buatan google)
• pendapatan merosot 2% menjadi 3,64 miliar USD pada caturwulan II

Antisipasi BB RIM menghadapi Persaingan:
1. Meluncurkan produk baru BB 10 pada akhir 2012. Langkah ini mengakibatkan daya tarik konsumen terhadap produk lama semakin rendah.
2. penghematan biaya operasional tahun 2012 sebesar 1 Miliar USD dalam bentuk;
• Jumlah fasilitas produksi
• Efisiensi perusahaan

Relaitas Market Share dan Isu Persaiangan
• Pesaing (Apple,inc) Mengalami penurunan nilai inventaris (seharusnya “persediaan”) 11% selama tiga bulan terakhir, karena cepat laku
• android menguasai sebesar 59%
• Apple : prototype Ios menguasai 23% pasar global

Bersambung ……

Anonim mengatakan...

OLEH : Drs. MADIYONO SAPUTRO
NIM : P2CC11072
ANGKATAN 30

B. ANALISA KEUANGAN
Persoalan keuangan RIM sesungguhnya dimulai sejak tahun buku 2011 dimana RIM mengalami penurunan nilai pasar produk sebesar USD 0,5M akibat tablet playbook yang belum terjual. Proyeksi serapan pasar atas produk yang kemudian dijadikan dasar produksi mengalami deviasi, yang berawal dari iklim persaingan dari perusahaan produksi sejenis. Bahkan, di prediksi tahun buku 2012, RIM berpotensi mengalami kerugian USD 1M akibat dari penurunan nilai produk yang belum laku dan produk yang menumpuk di penyimpanan .





Proyeksi kerugian ini kemudian mulai terbukti dari data keuangan catur wulan I dimana persediaan naik sebesar 18% (sama dengan USD 0,157) , sebelumnya persediaan berjumlah USD 0,872M menjadi USD1,03M. Hal ini karena daya serap terhadap produk BB berkurang hingga tingkat penguasaan market share hanya sebesar 6%. Selanjutnya, kondisi ini mendorong penurunan pendapatan sebesar 2% atau senilai USD 0,074M (bergerak kebawah dari sebelumnya USD 4,714M menjadi USD 3,64M).

Kalau tidak mau dikatakan sebagai kegagalan dalam hal strategi pemasaran, Kebenaran proyeksi RIM telah terkoreksi oleh kreativitas brilian pesaing dalam memobilisasi market. Itulah kalimat yang tepat menggambarkan kondisi yang menghinggapi BB, RIM.

Dalam kondisi persaingan berikut implikasinya terhadap kinerja keuangan, BB RIM berencana melakukan 2 (dua) langkah besar yaitu : (i) melakukan penghematan biaya operasional sebesar USD 1 M dari sisi penyediaan fasilitas produksi dan juga efisiensi perusahaan dan; (ii) mencoba inovasi produk dalam bentuk BB10 di akhir tahun 2012 nanti. Dari sisi kinerja keuangan, implikasi dari kebijakan tersebut dijelaskan sebagai berikut :
1. Penghematan biaya operasional sebesar 2012 USD 1 M sama dengan proyeksi kerugian akibat dari penurunan nilai persediaan ditahun 2012. Artinya, BB RIM merencanakan tingkat kinerja yang hampir sama dengan tahun sebelumnya.
2. Peluncuran produk yang dijadualkan akhir tahun 2012 diyakini tidak memberi kontribusi signifikan untuk kinerja keuangan 2012, tetapi baru akan menyumbang kinerja pada tahun buku 2013.
3. Bila isu peluncuran produk baru direspon oleh pasar dengan cara menunda pembelian BB sampai produk BB10 keluar, maka hal ini berpotensi menjadi penambah angka penurunan nilai persediaan di tahun 2012. Artinya, proyeksi USD 1 M akibat penurunan nilai persediaan bisa terkoreksi ke angka yang lebih besar lagi.

Sebagai tambahan solusi sementara di tahun 2012, BB RIM selayaknya mengkaji ulang kapasitas produksi yang sudah direncanakan. Bila perlu pada item produk yang diyakini sudah mencapai titik kulminasi penyerapan, diambil langkah penghentian prosuksi. Sementara itu untuk persediaan yang masih ada perlu di upayakan strategi pemasaran baru yang berorientasi pada peningkatan penyerapan produk oleh pasar. Hal ini tentu men-syaratkan kreatifitas marketing dengan mengedepankan nilai beda. Dengan cara ini, kerugian dari akumulasi penurunan nilai persediaan dapat di kendalikan lebih baik.


C. KODIFIKASI BERDASARKAN AKUNTANSI
Dari artikel tersebut diatas, dapat dipisahkan aktivitas yang termasuk biaya operasional dan ivestasi/pendanaan sebagai berikut :

C.1. Kegiatan Operasional (biaya operasional)
• Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
• Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan BB RIM.

C.2. Investasi/pendanaan
Produksi produk baru BB10. Dalam memproduksi ini tentu men-syaratkan penambahan jumlah faktor-faktor produksi. Hal ini masuk dalam kategori investasi/pendanaan. Sementara itu, output dari proses produksi dimasukkan kedalam catatan “persediaan”.

Dwi Ary Asmoro mengatakan...

Nama : Dwi Ary Asmoro
NIM : P2CC11053

Tugas Manajemen Keuangan

A. Analisa Keuangan
RIM tampak terliahat perusahaan dalam masa transisi, produsen BlackBerry tersebut sedang mengalami masalah yang kompleks terutama di stabilitas keuangan, dimulai pada Desember 2011 RIM mengalami penurunan nilai pasar inventaris sebesar 0,5 Miliar $ AS, yang diakibatkan tablet playbook belum terjual. RIM Bahkan diprediksi akhir tahun 2012 akan terjadi resiko kehilangan uang yang lebih besar lagi sebesar 1 Miliar $ AS atau sekitar Rp 9 triliun, angka tersebut muncul dikarenakan menumpuknya stock BlackBerry di gudang penyimpanan dan kalah bersaing dengan smartphone lainnya, yaitu iPhone dan Android.

Pada caturwulan pertama tahun 2012 stok barang RIM naik 18% menjadi 1,03 miliar $ AS, yang berakibat pangsa pasar RIM turun menjadi 6,4%, hal ini terjadi dikarenakan pelanggan RIM migrasi ke platform pesaing. Pada caturwulan kedua pendapatan RIM diprediksi merosot 2% menjadi 3,64 miliar $ AS.

Tampak terlihat bahwa arus kas masuk dan arus kas keluar tidak seimbang, artinya Saldo kas yang berlebihan dari kebutuhan akan mengorbankan kegiatan operasional perusahaan karena tertanam jumlah uang kas yang tidak produktif. Tetapi sebaliknya saldo kas yang defisit akan menyebabkan perusahaan tidak dapat berjalan dengan baik dan akibat selanjutnya kegiatan perusahaan dapat terganggu karena kurangnya pembiayaan.

B. Kegiatan Oprasional
RIM mencoba melakukan penghematan biaya operasional, pengurangan jumlah fasilitas produksi dan efisiensi perusahaan.

C. Investasi
RIM tentu tidak menyerah begitu saja, karena pada tahun ini kabarnya RIM akan mengeluarkan platform terbaru mereka, yaitu sistem operasi BlackBerry 10 yang diharapkan mampu mendongkrak profit.

D. Pendanaan
Salah satu pendanaan bisa saja diperoleh dari penghematan biaya oprasional 1 milliar $ AS yang akan dilakukan pada tahun fiskal, melalui pengurangan jumlah fasilitas produksi dan efisiensi perusahaan.

Anonim mengatakan...

heru purnawan jati wibowo

dari artikel di atas menunjukkan bahwa RIM mempunyai masalah besar dalam keuangan yang mana mengalami penurunan pendapatan secara signifikan. Hal ini disebabkan karena perubahan market yang signifikan, para pngguna black beri banyak beralih ke iphone ,android gogle. ini banyak terjadi diluar negeri . pangsa pasar yang sangat signifikan adalah di negara berkembang seperti di indosesia

untuk mengatasi hal tersebut RIM harus melakukan retsrukturi sasi pasar dan restrukturisasi rencana .
Peluncuran model baru belum tentu menumbuhkan pendapartan keuangan hal ini perlu di kaji ulang karena biaya operasional juga akan besar.
peningkatan fasilitas layanan rim perlu ditinggkatkan untuk menarik kembali pasar yang telah beralih dengan mencari kembali area yang belum tersentuh.

Anonim mengatakan...

TRI HANDAYANI FEBRIANTI
P2CC11052

Analisa Keuangan Blackberry
1. Tahun 2011 RIM mengalami penurunan nilai pasar investasi sebesar 0.5M$ sehimgga RIM melakukan penghematan biaya operasional sebesar 1M$
Penurunan nilai pasar ini disebabkan oleh banyak pelanggan RIM migrasi ke platform pesaing yaitu iphone dan smartphone berbasis system android bikinan google,ini menunjukan kegagalan RIM dalam strategi pemasaran sehingga stok persediaan BB menumpuk dan RIM beresiko kehilangn uang sebesar 1M$.

2. Kenaikan persediaan naik 18% yaitu dari 0.8446M$ menjadi 1.03M$ menunjukan perkembangan yang kurang menguntungkan karena naiknya persediaan tidak diimbangi dengan kenaikan penjualan.Hal ini menunjukan ada investasi yang terlalu besar dalam persediaan yang mungkin disebabkan kebijakan dalam manajemen persediaan yang kurang tepat.

3. Adanya kenaikan nilai stok barang RIM disebabkan karena menurunya penjualan produk RIM akibatnya pendapatan RIM menurun 2% yaitu dari 3.7128M$ menjadi 3.64M$. Sehingga ditinjau dari segi efisiensi untuk para debitur tidak menguntungkan karena posisi keuangan jangka pendek RIM menunjukan perkembangan yang tidak menguntungkan.

4. Rencana RIM meluncurkan BB10 akan berpotensi membuat perangkat BB yang sudah ada semakin kehilangan daya tarik konsumen dan mengakibatkan stok persediaan semakin meningkat.
Yang termasuk kegiatan :
a. Operasional :
Kas masuk : pendapatan RIM diprediksi menurun sebesar 2% dari 3.7128M$ menjadi 3.64M$
Kas keluar : penghematan biaya operasional sebesar 1M$
b. Investasi : kenaikan persediaan sebesar 18%
c. Pendanaan : rencana RIM meluncurkan BB10

Anonim mengatakan...

Nama : Yuniariana Pertiwi
NIM : P2CC11069
Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX
MASALAH FINANSIAL BLACKBERRY
Kemunculan BlackBerry di Indonesia bisa dikatakan sangat sukses, dimana saat itu informasi mengalir tiada henti, dan untuk akses untuk mendapatkan informasi tersebut bisa digolongkan cukup mahal di Indonesia. Namun dengan BlackBerry semua masalah itu bisa terselesaikan dengan mudah. Tetapi keadaan saat ini, terjadi masalah finansial BlackBerry yang disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain makin merosotnya saham RIM dan pasar BlackBerry yang membuat para pemegang saham gerah.
Dari data yang ada Laporan Laba Rugi perusahaan diperoleh dengan cara membandingkan antara penghasilan yang diperoleh dengan beban – beban yang dikeluarkan untuk memperoleh penghasilan tersebut. Dimana pendapatan usaha merosot sebesar 2 persen menjadi 3,64 miliar dollar AS, beban usaha perusahaan berisiko kehilangan uang sebesar 1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 9 triliun yang mana angka tersebut berasal dari penurunan nilai produk-produk yang belum laku dijual dan menumpuk di gudang-gudang penyimpanan, serta nilai stok barang RIM naik 18 persen dalam perempat pertama tahun ini menjadi 1,03 miliar dollar AS dan juga RIM menghadapi penurunan nilai pasar inventaris sebesar hampir setengah miliar dollar Amerika akibat tablet Playbook yang belum terjual. Akibatnya sudah terlihat dari pangsa pasar global RIM yang terjun bebas menjadi tinggal 6,4 persen dalam perempat pertama tahun ini. Hal ini disebabkan pula pihak kompetitor produk-produk Apple Inc cepat laku dimana mengalami penurunan nilai inventaris sebesar 11 persen selama 3 bulan, dan penguasaan pasar Android meningkat menjadi 59 persen.
Laba atau rugi perusahaan yang diperoleh perusahaan berpengaruh terhadap jumlah modal pemilik. Dalam Laporan Perubahan Ekuitas, ekuitas akhir merupakan ekuitas awal ditambah dengan laba dan penambahan modal, dimana perusahaan punya kekuatan substansial yang bisa meningkatkan performa finansial, seperti jaringan infrastruktur global RIM, penawaran produk yang kuat di enterprise dan pelanggan besar sejumlah 77 juta, dan RIM kini sedang menggodok platform sistem operasi BlackBerry 10 yang rencananya dirilis tahun ini. Penghematan biaya operasional sebesar 1 miliar dollar AS akan dilakukan RIM pada tahun ini melalui pengurangan jumlah fasilitas produksi dan "efisiensi perusahaan".

Laporan Neraca perusahaan menggambarkan posisi keuangan perusahaan yang terdiri dari aktiva, kewajiban dan modal, dimana perputaran aktiva (harta kekayaan) menurun / rendah karena tingginya stok yang disebabkan penurunan tingkat penjualan, sehingga menyebabkan perolehan laba yang kecil.

Bersambung ...

Anonim mengatakan...

Sambungan ...

Nama : Yuniariana Pertiwi
NIM : P2CC11069
Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX

Dalam berita tersebut yang termasuk kegiatan operasional, investasi dan pendanaan adalah :
1. Kegiatan operasional : pendapatan usaha yang merosot sebesar 2 persen menjadi 3,64 miliar dollar AS
2. Kegiatan investasi : jaringan infrastruktur global RIM, penawaran produk yang kuat di enterprise dan pelanggan besar sejumlah 77 juta, RIM kini sedang menggodok platform sistem operasi BlackBerry 10 yang rencananya dirilis tahun ini.
3. Kegiatan pendanaan : tidak ada kegiatan pendanaan.

RIM masih memiliki setidaknya tiga langkah untuk keluar dari keterpurukan. Tiga langkah itu adalah:
1. Copot CEO
Duet CEO RIM, Mike Lazaridis dan Jim Balsillie, dianggap tidak memiliki kiat apapun untuk keluar dari keterpurukan. RIM sepertinya memahami kondisi ini., dimana hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi CEO baru RIM, Thorsten Heins. Pria asal Jerman tersebut belum lama ini menggantikan posisi Jim Balsillie dan Mike Lazaridis yang mengundurkan diri dari jabatan CEO 'kembar'. Nilai saham RIM yang terus merosot, juga merosotnya pasar BlackBerry, disebut akibat lemahnya kepemimpinan Lazaridis dan Balsillie. RIM jelas membutuhkan kepemipinan yang memiliki visi jelas, tegas, terencana. Mengutip Financial Post , RIM dikabarkan mempersiapkan salah satu direktur independennya, Barbara Stymiest, sebagai kandidat terkuat CEO baru. Tapi, RIM masih menunggu pendalaman terhadap struktur perusahaan yang dilakukan sebuah komite yang terdiri dari tujuh direktur independen, termasuk Barbara Stymiest.
2. Perjelas Status BB QNX
Selama ini RIM memiliki permasalahan software yang tidak inovatif, dibanding apa yang sudah dilakukan iOS milik Apple, Android milik Google, juga Windows Phone milii Microsoft. Karena itu, BlackBerry berbasis QNX pun menjadi andalan RIM untuk kembali merebut kejayaannya. BlackBerry 10 akan menjadi BlackBerry berbasis QNX pertama yang diluncurkan RIM. Tapi, langkah RIM terkesan tidak jelas soal BB 10. Mengutip The Telegraph, RIM menunda peluncuran BB 10 hingga akhir tahun. Alasannya, RIM belum bisa memenuhi kebutuhan chip untuk BB seri terbaru itu. Tapi, mengutip blog teknologi BGR, sumber di RIM menyebut Lazaridis berbohong, karena RIM tak memiliki contoh BB 10 yang sedang dikembangkan. Karena itu RIM harus memperjelas keberadaan BB 10. RIM harus berani mempercepat peluncurannya, atau membatalkannya jika memang tidak sanggup menyelesaikannya.
3. Jual perusahaan
Untuk mengembalikan kejayaan BlackBerry, tampaknya ini merupakan opsi yang paling mungkin dan mudah dilakukan RIM. Apalagi, saat ini ada tiga perusahaan yang menyatakan tertarik. Di tahun 2012, saham RIM diperkirakan akan semakin terpuruk, pasar BlackBerry bakal semakin jatuh, juga pendapatannya. Tampaknya, exit strategy yang paling mudah bagi CEO baru RIM (jika memang ada) adalah menjual saham atau merger dengan perusahaan lain.

Anonim mengatakan...

Nama : ESTI NURHIDAYATI
NIM : P2CC11060
Prodi : MM Angk. 30
E-mail : esty_dra@yahoo.com


ANALISA KEUANGAN “BB” RIM

Kerugian yang dipikul RIM sebagai produsen BB pada dasarnya karena mengalami penurunan nilai pasar sebesar USD 0,5M akibat tablet playbook yang belum terjual , sehingga produksi mengalami deviasi. Deviasi ini sesungguhnya berawal dari iklim persaingan dari perusahaan yang memproduksi sejenis. Bahkan, di prediksi pada tahun 2012, RIM berpotensi mengalami kerugian USD 1M akibat dari penurunan nilai-nilai produk yang belum laku maupun dari produk-produk yang menumpuk di penyimpanan (gudang).
Jika ditinjau dari perspektif kinerja keuangan, ketatnya persaingan mengakibatkan nilai stock persediaan naik 18% dalam catur wulan I menjadi 1,03 milliar dollar. Hal ini akibat tidak laku, pangsa pasar merosot tajam tinggal 6,4% dalam catur wulan I (pelanggan pindah ke iPhone dan smart phone berbasis android buatan Google) , juga karena pendapatan merosot 2% menjadi 3,64 miliar USD pada caturwulan II.

Selanjutnya langkah yang ditempuh BB RIM menghadapi persaingan adalah meluncurkan produk baru BB 10 pada akhir 2012 (langkah ini berpotensi mengakibatkan ketertarikan konsumen terhadap produk2 lama semakin rendah) dan penghematan biaya operasional tahun 2012 sebesar 1 Miliar USD dalam bentuk : a) Jumlah fasilitas produksi dan b) Efisiensi perusahaan .
Dan yang penting juga dalam menghadapi persaingan BB RIM harus mengkaji ulang kapasitas produksi yang sudah direncanakan. Bila perlu pada item produk yang diyakini sudah mencapai titik kulminasi penyerapan, diambil langkah penghentian produksi. Sementara itu untuk persediaan yang masih ada perlu di upayakan strategi pemasaran baru yang berorientasi pada peningkatan penyerapan produk oleh pasar. Hal ini tentu sangat dibutuhkan kreatifitas marketing dengan mengedepankan nilai beda. Dengan cara ini, kerugian dari akumulasi penurunan nilai persediaan dapat di kendalikan lebih baik.

Dari artikel tersebut , dapat dipisahkan aktivitas yang termasuk biaya operasional dan ivestasi/pendanaan sebagai berikut :
1. Kegiatan Operasional (biaya operasional)
• Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
• Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan BB RIM.

2. Investasi/pendanaan
Berupa produksi produk baru BB10. Dalam memproduksi ini tentu men-syaratkan penambahan jumlah faktor-faktor produksi. Hal ini masuk dalam kategori investasi/pendanaan. Sementara itu, output dari proses produksi dimasukkan kedalam catatan “persediaan”.

Anonim mengatakan...

Nama : ISGIYANTO
NIM : P2CC11050

Dari uraian tersebut dapat diketahui :
Nilai stok awal = (1, 03 M $ US x 1 M $ US ) / 1, 18 M $ US = 0, 8728 M $ US
Nilai stok akhir = 1 M $ US + (1 x 18%) M $ US = 1, 18 M $ US
Pendapatan awal = ( x - 2%x ) M $ US = 3, 64 M $ US => ( 3, 64/98 x 100) M $ US = 3, 714 M $ US

KONDISI KEUANGAN BB

URAIAN (NILAI STOCK) (JUMLAH UANG LOSS PENURUNAN NILAI) PENDAPATAN UPAYA PENGHEMATAN (OPERASIONAL) KETERANGAN
s/d Des 2011 _ 0,5 M $ US _
Stock Awal 2012 0,8728 M $ US 1 M $ US 3,714 M $ US
Stock Akhir 1,03 M $ US 1,18 M $ US 3,64 M $ US
Total 1,03 M $ US 1,56 M $ US 7,354 M $ US
Grand Total 1,03 M $ US ( Investasi ) 1,56 M $ US 7,354 M $ US ( Pendapatan ) 1 M $ US 1 Thn Fisikal Melalui : -Pengurangan Jumlah Fasilitas. -Efisiensi Perusahaan.
By : ISGI



Dari data tersebut, dapat dianalisis/diketahui :
1. Kerugian yang ditanggung oleh Perusahaan BB akibat penurunan nilai sebesar 1, 56 M $ US
2. Pendapatan yang diperoleh sebesar 7, 354 M $ US
3. Kegiatan operasional yang dilaksanakan meliputi penghematan biaya opersional sebesar 1 M $ US melalui pengurangan jumlah fasilitas dan efisiensi perusahaan
4. Kegiatan opersional berkaitan dengan menumpuknya stok barang yang ada di gudang yang semakin lama nilai investasinya mengalami penurunan nilai jual
5. Kegiatan Operasional dan pendanaan rencana penyiapan perangkat BB seri 10 yang akan diluncurkan akhir tahun 2012

Winda Defi F mengatakan...

Nama : Winda Defi Farida
Nim : P2CC11057

A. Analisa terhadap informasi keuangan Blackberry
Inti permasalahan yang sedang dihadapi oleh RIM ada dua yaitu masalah penumpukan persediaan dan pesaing yang terus mengalami penurunan nilai inventaris karena produknya cepat laku.

Pada permasalahan pertama disebutkan bahwa RIM beresiko kehilangan uang sebesar 1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 9 triliun yang berasal dari penurunan nilai produk-produk yang belum laku dijual dan menumpuk di gudang-gudang penyimpanan. Hal tersebut menunjukkan arus kas yang tidak baik karena adanya penumpukan persediaan. Arus kas menjadi terhambat, sehingga muncul resiko penurunan nilai persediaan. Informasi tersebut juga menunjukkan perputaran aktiva yang rendah karena nilai persediaan meningkat, sedangkan pasar-pasar semakin menurun yang berimbas pada penurunan penjualan perusahaan. Padahal persediaan merupakan bagian penting dari aktiva perusahaan ini. Sehingga jika peningkatan persediaan tidak diikuti peningkatan penjualan akan berdampak pada penurunan kinerja perusahaan. Apabila kinerja perusahaan diukur dari tingkat perputaran aktiva dari perusahaan maka RIM harus mengembangkan strategi untuk meningkatkan tingkat perputaran tersebut yaitu dengan mngembangkan strategi pemasaran yang baru agar persediaan yang ada segera terjual dan mengembangkan produk yang disukai konsumen untuk meningkatkan penjualan.

Permasalahan yang kedua yaitu pesaing mengalami peningkatan penjualan karena produk-produknya cepat laku. Terlihat dari data yang menunjukkan bahwa pasar-pasar global RIM terjun bebas menjadi tinggal 6,4 %. Sementara itu pasar android meningkat menjadi 59 % dan platform IOS buatan Apple menguasai 23 % pasar global. Pendapatan RIM pun diprediksi akan terus merosot sebesar 2 % menjadi 3,64milliar dollar AS pada perempat kedua tahun ini. Dari data tersebut RIM harus mencari solusi yang efisien untuk menghemat arus kas keluar dan mencari investor lain untuk membiayai operasional perusahaan.

B. Kegiatan Operasional
Arus kas masuk :
prediksi penurunan arus kas masuk pendapatan yaitu sebesar 2 persen menjadi 3, 64 miliiar dollar AS.
Arus kas keluar :
penghematan biaya operasional dengan melakukan pengurangan jumlah fasilitas produksi dan efisiensi perusahaan.

C. Kegiatan Investasi
Pengembangan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir 2012.

D. Kegiatan pendanaan
Tidak ada

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

Nama :Dian Wachyuwidayati
Nim :P2CC11049
Email :diwawi121@gmail.com

Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX

Yang termasuk kegiatan operasional, investasi dan pendanaan dalam paparan berita diatas adalah sebagai berikut:

KEGIATAN OPERASIONAL:
>>Kas Masuk: Pendapatan RIM pun diprediksi bakal ikut merosot sebesar 2 persen menjadi 3,64 miliar
>>Kas Keluar: Biaya operasional yang akan diefisiensikan sebesar U$ 1 miliar
Nilai stok barang RIM naik 18 persen dalam perempat pertama tahun ini saja, menjadi 1,03 miliar dollar AS (pembelanjaan).

KEGIATAN PENDANAAN DAN INVESTASI:
RIM sedang menyiapkan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir 2012 dan akan menjadi andalan barunya.

Lyrics mengatakan...

Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX
Nama : Muhammad Rizal
NIM : P2CC11061


Masalah keuangan RIM akan berbuntut panjang yang disebabkan oleh beberapa masalah, diantaranya adalah berusahaan tersebut beresiko kehilangan yang sebesar 1 Miliar dollar AS atau Rp. 9 triliun. Angka tersebut berasal dari penurunan nilai produk-produk yang belum laku dijual dan menumpuk di gudang-gudang penyimpanan. Menurut data yang dikompilasi oleh Bloomberg, nilai stok barang RIM naik 18 persen dalam perempat pertama tahun ini saja, menjadi 1,03 miliar dollar AS. Di sisi lain, Apple Inc mengalami penurunan nilai inventaris sebesar 11 persen selama 3 bulan terakhir karena produk-produknya cepat laku. Sementara itu, penguasaan pasar Android meningkat menjadi 59 persen. Adapun platform iOS buatan Apple menguasai 23 persen pasar global. Pendapatan RIM pun diprediksi bakal ikut merosot sebesar 2 persen menjadi 3,64 miliar dollar AS pada perempat kedua tahun ini. RIM sedang menyiapkan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir 2012 dan akan menjadi andalan barunya, tetapi hal tersebut juga berpotensi membuat perangkat-perangkat BlackBerry yang sudah ada saat ini makin kehilangan daya tarik di mata konsumen. Boleh jadi calon pengguna memilih menunggu model baru ketimbang membeli yang sudah ada. Sebelumnya, pada Desember tahun lalu, RIM menghadapi penurunan nilai pasar inventaris sebesar hampir setengah miliar dollar Amerika akibat tablet Playbook yang belum terjual. RIM mengatakan bahwa penghematan biaya operasional sebesar 1 miliar dollar AS akan dilakukan pada tahun fiskal ini melalui pengurangan jumlah fasilitas produksi dan "efisiensi perusahaan"


Dari data di atas yang termasuk kegiatan operasional adalah kegiatan RIM yang sedang menyiapkan perangkat BlackBerry 10,

Yang termasuk kegiatan investasi adalah penghematan biaya operasional sebesar 1 Miliar dollar AS yang akan dilakukan pada tahun fiskal ini melalui pengurangan jumlah fasillitas produksi dan efisiensi perusahaan.

Tidak ada data yang menunjukkan berita mengenai pendanaan RIM

Anonim mengatakan...

Nama : Andinna Vitri Sundari
NIM : P2CC11075
Email : andinna_sundari@yahoo.co.id

Analisa terhadap informasi keuangan BlackBerry :
Berdasarkan artikel tersebut, diketahui bahwa RIM sedang mengalami masalah finansial yang sangat merugi, karena dalam waktu seperempat tahun pertama, RIM mengalami kerugian dari 0,5 M menjadi 1,03 M. Kerugian tersebut disebabkan oleh penurunan nilai produk-produk yang belum laku dijual dan menumpuk di gudang-gudang penyimpanan. Sementara itu, produsen lain mengeluarkan produk yang menjadi pesaing BlackBerry, sehingga RIM diprediksi mengalami kerugian di seperempat tahun kedua dari 1,03 M menjadi 3,64 M. Rencana RIM akan mengeluarkan perangkat BlackBerry yang menjadi andalan barunya kurang tepat karena konsumen telah mencapai tingkat kejenuhan, sehingga kurang tertarik pada produk BlackBerry.
Kegiatan Operasional
Penurunan nilai produk-produk yang belum laku dijual, penghematan biaya operasional, pengurangan jumlah fasilitas produksi, dan efisiensi perusahaan.
Kegiatan Investasi
Penyimpanan produk-produk di gudang dan menyiapkan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir tahun 2012.
Kegiatan Pendanaan
Pendanaan yang dikeluarkan untuk peluncuran perangkat BlackBerry terbaru.

Anonim mengatakan...

Nama : Nesa Yudhana
NIM : P2CC11068

Analisa Keuangan RIM :

Dalam perempat tahun pertama, RIM sudah mengalami kerugian sebesar 1,03 milyar dolar US akibat stock barang yang masih menumpuk dan belum laku di gudang. Apabila dilihat dari prosentase stock RIM di gudang ¼ tahun ini naik sebesar 18%.

Sebagai perbandingan NIlai stock barang ¼ tahun lalu :
100/118 x 1,03 milyar dolar = 872 juta dolar US sekarang menjadi 1,03 Milyar dolar US. Merosot hampir 158 milyar USD. Padahal pada tahun lalu RIM juga sudah mengalami kerugian hampir sebesar 500 juta USD.

Jika dilihat dalam prosentase penjualan di seluruh dunia, RIM berada di urutan terbawah dengan hanya menguasai 6,4 pasar. Untuk urutan pertama di pegang oleh Pasar Android sebesar 59% dan di urutun ke dua dipegang oleh apple dengan prosentase 23%.

Pendapatan RIM akan merosot pada perempat tahun ke dua tahun ini sebesar 2% (3,64 milyar USD).

Akibat kerugian dan penurunan pendapatan ini RIM melakukan penghematan sebesar 1 milyar USD dari sisi biaya operasional dan efisiensi. Biaya operasional ini bias berpengaruh pada penurunan jumlah produksi dan kualitas produk itu sendiri. Sedangkan efisiensi bias berimbas pada pengurangan jumlah karyawan dan penurunan gaji karyawan.

Kegiatan Operasional : perhitungan jumlah stock barang di gudang RIM, perhitungan penurunan pendapatan, pengurangan fasilitas produksi dan efisiensi perusahaan, inventarisasi stock barang.

Kegiatan Investasi : RIM menyiapkan Blacberry seri 10 untuk kembali mendobrak pasar.

Kegiata Pendanaan : melakukan penghematan sebesar 1 milyar dlar USD dalam kegiatan operasionalnya.

Anonim mengatakan...

Tugas Mahasiswa MM Angkatan XXX
Manajemen Keuangan
Oleh : Tri Lestari K (P2CC11074)

Research In Motion, Ltd. (RIM) saat ini memang sedang mengalami kemerosotan dalam penjualannya karena telah muncul pesaing-pesaing kuat seperti Apple dan Android. Pasar BlackBerry sendiri saat ini telah berpindah haluan kepada dua pesaingnya tersebut. Hal ini mengakibatkan semakin banyaknya persediaan barang yang menumpuk karena belum sempat terjual seperti diberitakan oleh Kompas.com, yaitu sebanyak 18 persen dalam perempat tahun pertama ini atau senilai 1,03 miliar dolar AS dan tentu saja mengurangi laba perusahaan senilai 1 miliar dolar AS. Akibatnya, ekuitas perusahaan merosot dari tahun sebelumnya karena laba yang berkurang.
Pada tahun sebelumnya (2012), RIM sudah mengalami pertambahan nilai persediaan sebesar 500 juta dolar AS akibat dari PC tablet dari BlackBerry atau biasa disebut PlayBook yang kurang laris di pasaran.
Dilihat dari masalah keuangan perusahaan di atas, RIM seharusnya melakukan sedikit pembatasan produksi dalam rangka mengurangi ketidak-lakuan barang dagang sehingga inventaris atau persediaan barang yang sudah disimpan dapat berkurang. Lalu RIM seharusnya melakukan sedikit inovasi secepatnya untuk dapat bersaing dengan produk saingannya yaitu Apple dan Android, tetapi tanpa harus melupakan platform sebelumnya, sehingga produk-produk sebelum BlackBerry 10 tidak terlihat ketinggalan zaman walaupun muncul platform terbaru.
RIM seharusnya dapat mengefisienkan atau mengurangi biaya operasionalnya dalam kegiatan produksi untuk dapat mengatasi krisis yang terjadi dalam RIM saat ini.

Kegiatan Operasional RIM :
RIM melakukan efisiensi atau mungkin bisa dibilang pressing dalam biaya kegiatan operasionalnya yaitu senilai 1 miliar dolar AS melalui pengurangan jumlah fasilitas produksi yang ada di dalam perusahaan.

Kegiatan Investasi RIM :
Di perempat tahun pertama, RIM mengalami pertambahan investasi dari produk yang belum terjual senilai 18 persen dari periode sebelumnya.

Kegiatan Pendanaan :
Saat ini RIM sedang melakukan pendanaan untuk menyempurnakan perangkat terbarunya yaitu BlackBerry 10 untuk dapat bersaing dengan dua produk pesaingnya walaupun harus membuat platform BlackBerry sebelumnya menjadi ketinggalan zaman.

Anonim mengatakan...

Nama Mahasiswa : Sri Ratri Purwoningsih
NIM : P2CC11051
Angkatan : 30

Halaman 1
ANALISA LAPORAN KEUANGAN BLACKBERRY

Kondisi Perusahaan BlackBerry , RIM
Fakta Des 2011
• Data Desember tahun lalu, RIM mengalami penurunan nilai pasar inventaris sebesar 0,5M USD akibat tablet playbook yang belum terjual.

Isu 2012:
• Masalah finasial membelit BlackBerry RIM
• Berpotensi kehilangan USD 1Miliar= Rp 9Triliun, akibat penurunan nilai produk-produk belum laku dan penumpukan persediaan di gudang

Efek Persaingan terhadap kinerja keuangan:
Dari perspektif kinerja keuangan, ketatnya persaingan mengakibatkan :
• nilai stock persediaan naik 18% dalam catur Wulan I menjadi 1,03 milliar dollar. Hal ini akibat tidak laku.
• pangsa pasar terjun bebas tinggal 6,4% dalam catur wulan I (pelanggan pindah ke iPhone dan smart phone berbasis android buatan google)
• pendapatan merosot 2% menjadi 3,64 miliar USD pada caturwulan II

Antisipasi BlackBerry RIM menghadapi Persaingan:
1. Meluncurkan produk baru BB 10 pada akhir 2012. Langkah ini berpotensi mengakibatkan daya tarik konsumen terhadap produk2 lama semakin rendah.
2. penghematan biaya operasional tahun 2012 sebesar 1 Miliar USD dalam bentuk;
• Jumlah fasilitas produksi dan;
• Efisiensi perusahaan

Relaitas Market Share dan Isu Persaiangan
• Pesaing (Apple,inc) Mengalami penurunan nilai inventaris (seharusnya “persediaan”) 11% selama tiga bulan terakhir, karena cepat laku
• android menguasau sebesar 59%
• Apple : prototype Ios menguasa1 23% pasar global


ANALISA KEUANGAN
Persoalan keuangan RIM sesungguhnya dimulai sejak tahun buku 2011 dimana RIM mengalami penurunan nilai pasar produk sebesar USD 0,5M akibat tablet playbook yang belum terjual. Pada titik ini, proyeksi serapan pasar atas produk yang kemudian dijadikan dasar produksi mengalami deviasi. Deviasi ini sesungguhnya berawal dari iklim persaingan dari perusahaan yang memproduksi sejenis. Bahkan, di prediksi tahun buku 2012, RIM berpotensi mengalami kerugian USD 1M akibat dari penurunan nilai-nilai produk yang belum laku maupun dari produk-produk yang menumpuk di penyimpanan (gudang).

Proyeksi kerugian ini kemudian ini mulai terbukti. Hal ini terlihat dari data keuangan catur wulan I dimana persediaan naik sebesar 18% (sama dengan USD 0,157) , dimana sebelumnya persediaan berjumlah USD 0,872M menjadi USD1,03M. Hal ini karena daya serap terhadap produk BB berkurang hingga tingkat penguasaan market share hanya sebesar 6%. Selanjutnya, kondisi ini mendorong penurunan pendapatan sebesar 2% atau sebilai USD 0,074M (bergerak kebawah dari sebelumnya USD 4,714M menjadi USD 3,64M).
(bersambung)

Anonim mengatakan...

Nama Mahasiswa : Sri Ratri Purwoningsih
NIM : P2CC11051
Angkatan : 30

sambungan
Halaman 2

Kalau tidak mau dikatakan sebagai kegagalan dalam hal strategi pemasaran, Kebenaran proyeksi RIM telah terkoreksi oleh kreativitas brilian pesaing dalam memobilisasi market. Itulah kalimat yang tepat menggambarkan kondisi yang menghinggapi BlackBerry, RIM.

Dalam kondisi persaingan berikut implikasinya terhadap kinerja keuangan, BlackBerry RIM berencana melakukan 2 (dua) langkah besar yaitu : (i) melakukan penghematan biaya operasional sebesar USD 1 M dari sisi penyediaan fasilitas produksi dan juga efisiensi perusahaan dan; (ii) mencoba inovasi produk dalam bentuk BB10 di akhir tahun 2012 nanti. Dari sisi kinerja keuangan, implikasi dari kebijakan tersebut dijelaskan sebagai berikut :
1. Penghematan biaya operasional sebesar 2012 USD 1 M sama dengan proyeksi kerugian akibat dari penurunan nilai persediaan ditahun 2012. Artinya, BlackBerry RIM merencanakan tingkat kinerja yang hampir sama dengan tahun sebelumnya.
2. Peluncuran produk yang dijadualkan akhir tahun 2012 diyakini tidak memberi kontribusi signifikan untuk kinerja keuangan 2012, tetapi baru akan menyumbang kinerja pada tahun buku 2013.
3. Bila isu peluncuran produk baru direspon oleh pasar dengan cara menunda pembelian BB sampai produk BB10 keluar, maka hal ini berpotensi menjadi penambah angka penurunan nilai persediaan di tahun 2012. Artinya, proyeksi USD 1 M akibat penurunan nilai persediaan bisa terkoreksi ke angka yang lebih besar lagi.

Sebagai tambahan solusi sementara di tahun 2012, BlackBerry RIM selayaknya mengkaji ulang kapasitas produksi yang sudah direncanakan. Bila perlu pada item produk yang diyakini sudah mencapai titik kulminasi penyerapan, diambil langkah penghentian prosuksi. Sementara itu untuk persediaan yang masih ada perlu di upayakan strategi pemasaran baru yang berorientasi pada peningkatan penyerapan produk oleh pasar. Hal ini tentu men-syaratkan kreatifitas marketing dengan mengedepankan nilai beda. Dengan cara ini, kerugian dari akumulasi penurunan nilai persediaan dapat di kendalikan lebih baik.


KODIFIKASI BERDASARKAN AKUNTANSI
Dari artikel tersebut diatas, dapat dipisahkan aktivitas yang termasuk biaya operasional dan ivestasi/pendanaan sebagai berikut :

- Kegiatan Operasional (biaya operasional)
• Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
• Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan BlackBerry RIM.

- Investasi/pendanaan
Produksi produk baru BB10. Dalam memproduksi ini tentu men-syaratkan penambahan jumlah faktor-faktor produksi. Hal ini masuk dalam kategori investasi/pendanaan. Sementara itu, output dari proses produksi dimasukkan kedalam catatan “persediaan”.

Anonim mengatakan...

DIMAS A.Y
P2CC11062

Dari informasi di atas, maka penulis dapat melakukan analisis terhadap informasi laporan keuangan perusahaan BlackBerry, bahwa beberapa kegiatan yang telah dilakukan sebagai berikut :
Jadi dapat diketahui bahwa kegiatan operasionalnya sebagai berikut :
Penurunan nilai produk-produk yang belum dijual dan menumpuk di gudang penyimpanan
RIM akan melakukan penghematan biaya operasional dengan melakukan pengurangan jumlah fasilitas produksi dan efiensi dan efektif perusahaan
Nilai stock barang RIM naik 18 persen
Dampak dari migrasi pelanggan RIM ke platform pesaing, yaitu iPhone dan android dari Google
Terjadinya pasar global, yang memaksa RIM terjun dan mengakibatkan kerugian sehingga para pesaing menguasai pasar jauh meninggalkan RIM
Banyak diantara perangkat BlackBerry yang belum terjual diantaranya tablet Playbook, sehingga memaksa produsen melakukan penghematan biaya operasional 1 M pertahun fiskalnya.
Keuangan/Pendanaannya sebagai berikut :
Terjadi kerugian-kerugian pada RIM dan pendapatan terus merosot dari 0,5 M menjadi 1,03 M
Lalu merosot dari 1,03 M menjadi 3, 64 M
nilai stock persediaan naik 18% dalam catur Wulan I menjadi 1,03 milliar dollar. Hal ini akibat tidak laku.
Masalah keuangan RIM yang dimulai sejak tahun buku 2011 dimana RIM mengalami penurunan nilai pasar produk sebesar USD 0,5M akibat adanya tablet playbook yang belum terjual. Proyeksi serapan pasar atas produk yang kemudian dijadikan dasar produksi mengalami deviasi, yang berawal dari iklim persaingan dari perusahaan produksi sejenis. Bahkan, di prediksi tahun buku 2012, RIM berpotensi mengalami kerugian USD 1M akibat dari penurunan nilai produk yang belum laku dan produk yang menumpuk di penyimpanan .
Pangsa pasar terjun bebas tinggal 6,4% dalam catur wulan I (pelanggan pindah ke iPhone dan smart phone berbasis android buatan google)
Pendapatan merosot 2% menjadi 3,64 miliar USD pada caturwulan II
Kegiatan investasinya sebagai berikut :
Dan ini memaksa RIM menyiapkan perangkat baru yaitu BlackBerry 10 yang siap diluncurkan akhir tahun 2012
RIM tentu tidak menyerah begitu saja, karena pada tahun ini kabarnya RIM akan mengeluarkan platform terbaru mereka, yaitu sistem operasi BlackBerry 10 yang diharapkan mampu mendongkrak profit.
Tanpa di sadari Blackberry, bahwa stock persedian BlackBerry lainnya belum laku terjual di persedian. karena hal ini di manfaatkan konsumen masih menunggu perangkat baru dari BlackBerry, sehingga ini merugiakan

Anonim mengatakan...

Kalau tidak mau dikatakan sebagai kegagalan dalam hal strategi pemasaran, Kebenaran proyeksi RIM telah terkoreksi oleh kreativitas brilian pesaing dalam memobilisasi market. Itulah kalimat yang tepat menggambarkan kondisi yang menghinggapi BB, RIM.

Dalam kondisi persaingan berikut implikasinya terhadap kinerja keuangan, BB RIM berencana melakukan 2 (dua) langkah besar yaitu : (i) melakukan penghematan biaya operasional sebesar USD 1 M dari sisi penyediaan fasilitas produksi dan juga efisiensi perusahaan dan; (ii) mencoba inovasi produk dalam bentuk BB10 di akhir tahun 2012 nanti. Dari sisi kinerja keuangan, implikasi dari kebijakan tersebut dijelaskan sebagai berikut :
1. Penghematan biaya operasional sebesar 2012 USD 1 M sama dengan proyeksi kerugian akibat dari penurunan nilai persediaan ditahun 2012. Artinya, BB RIM merencanakan tingkat kinerja yang hampir sama dengan tahun sebelumnya.
2. Peluncuran produk yang dijadualkan akhir tahun 2012 diyakini tidak memberi kontribusi signifikan untuk kinerja keuangan 2012, tetapi baru akan menyumbang kinerja pada tahun buku 2013.
3. Bila isu peluncuran produk baru direspon oleh pasar dengan cara menunda pembelian BB sampai produk BB10 keluar, maka hal ini berpotensi menjadi penambah angka penurunan nilai persediaan di tahun 2012. Artinya, proyeksi USD 1 M akibat penurunan nilai persediaan bisa terkoreksi ke angka yang lebih besar lagi.

Sebagai tambahan solusi sementara di tahun 2012, BB RIM selayaknya mengkaji ulang kapasitas produksi yang sudah direncanakan. Bila perlu pada item produk yang diyakini sudah mencapai titik kulminasi penyerapan, diambil langkah penghentian prosuksi. Sementara itu untuk persediaan yang masih ada perlu di upayakan strategi pemasaran baru yang berorientasi pada peningkatan penyerapan produk oleh pasar. Hal ini tentu men-syaratkan kreatifitas marketing dengan mengedepankan nilai beda. Dengan cara ini, kerugian dari akumulasi penurunan nilai persediaan dapat di kendalikan lebih baik.


C. KODIFIKASI BERDASARKAN AKUNTANSI
Dari artikel tersebut diatas, dapat dipisahkan aktivitas yang termasuk biaya operasional dan ivestasi/pendanaan sebagai berikut :

C.1. Kegiatan Operasional (biaya operasional)
• Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
• Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan BB RIM.

C.2. Investasi/pendanaan
Produksi produk baru BB10. Dalam memproduksi ini tentu men-syaratkan penambahan jumlah faktor-faktor produksi. Hal ini masuk dalam kategori investasi/pendanaan. Sementara itu, output dari proses produksi dimasukkan kedalam catatan “persediaan”.

ISMAH HARRUSATY
NIM P2CC11077

Anonim mengatakan...

nama : Roffy wibowo
nim : P2CC 11065

Kondisi Perusahaan BB , RIM
Fakta Des 2011
• Data desember tahun lalu, RIM mengalami penurunan nilai pasar inventaris sebesar 0,5M USD akibat tablet playbook yang belum terjual.

Isu 2012:
• Masalah finasial membelit BB RIM
• Berpotensi kehilangan USD 1Miliar= Rp 9Triliun, akibat penurunan nilai produk2 belum laku dan penumpukan persediaan di gudang
• Masalah per izinan di indonesia

Efek Persaingan terhadap kinerja keuangan:
dari perspektif kinerja keuangan, ketatnya persaingan mengakibatkan :
• nilai stock persediaan naik 18% dalam catur Wulan I menjadi 1,03 milliar dollar. Hal ini akibat tidak laku.
• pangsa pasar terjun bebas tinggal 6,4% dalam catur wulan I (pelanggan pindah ke iPhone dan smart phone berbasis android buatan google)
Pengguna terbesar adalah di Indonesia ,dikarenakan budaya masyarakat lebih menyukai mengirim massage dibandingkan telepon disamping tariff sms lebih murah disbanding tariff telepon < ini berbeda dengan luar negeri yang mana tariff telephon lebih murah dan aktivita s masyarakat sana lebig padat sehingga menyukai android .
• pendapatan mengalami penurunan yang sangat signifikan
• persaingan produk competitor
• persaingan harga yg sangat mencolok

Antisipasi BB RIM menghadapi Persaingan:
1. Meluncurkan produk baru BB 10 pada akhir 2012. Langkah ini berpotensi mengakibatkan daya tarik konsumen terhadap produk2 lama semakin rendah.
2. penghematan biaya operasional tahun 2012 sebesar 1 Miliar USD dalam bentuk;
• Jumlah fasilitas produksi dan;
• Efisiensi perusahaan

Anonim mengatakan...

NAMA : IRA MADUMA
NIM : P2CC11076

3) Bila isu peluncuran produk baru direspon oleh pasar dengan cara menunda pembelian Blackberry RIM sampai produk Blackberry 10 keluar, kondisi ini berpotensi meninggikan angka penurunan nilai persediaan Blackberry RIM di tahun 2012. Artinya, proyeksi $ 1 M akibat penurunan nilai persediaan Blackberry bisa terkoreksi ke angka yang lebih besar lagi.

Sebagai tambahan solusi sementara di tahun 2012, Blackberry RIM harus mengkaji ulang kapasitas produksi yang sudah direncanakan. Bila perlu pada item produk yang diyakini sudah mencapai titik kulminasi penyerapan, diambil langkah penghentian prosuksi. Sementara itu untuk persediaan yang masih ada perlu di upayakan strategi pemasaran baru yang berorientasi pada peningkatan penyerapan produk oleh pasar. Hal ini tentu men-syaratkan kreatifitas marketing dengan mengedepankan nilai beda. Dengan cara ini, kerugian dari akumulasi penurunan nilai persediaan dapat di kendalikan lebih baik.


KODIFIKASI BERDASARKAN AKUNTANSI
Dari artikel tersebut diatas, dapat dipisahkan aktivitas yang termasuk biaya operasional dan ivestasi/pendanaan sebagai berikut :

1. Kegiatan Operasional (biaya operasional)
a) Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
b) Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan Blackberry RIM.

2. Kegiatan Investasi dan Pendanaan
Produksi Perangkat Baru Blackberry 10. mensyaratkan penambahan jumlah faktor-faktor produksi. Kegiatan ini masuk dalam kategori investasi dan pendanaan. Sementara itu, output dari proses produksi dimasukkan kedalam catatan “persediaan”.

Anonim mengatakan...

NAMA : IRA MADUMA
NIM : P2CC11076
MATA KULIAH : MANAJEMEN KEUANGAN

1. ANALISA LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN BLACKBERRY “RIM”

Persoalan keuangan Blackberry RIM sesungguhnya dimulai sejak tahun buku 2011 dimana Blackberry RIM mengalami penurunan nilai pasar produk sebesar $ 0,5 M akibat tablet playbook yang belum terjual. Pada titik ini, proyeksi serapan pasar atas produk yang kemudian dijadikan dasar produksi mengalami deviasi. Deviasi ini sesungguhnya berawal dari iklim persaingan dari perusahaan yang memproduksi sejenis. Bahkan, di prediksi tahun buku 2012, RIM berpotensi mengalami kerugian $1M akibat dari penurunan nilai-nilai produk yang belum laku maupun dari produk-produk yang menumpuk di penyimpanan (gudang).

Proyeksi kerugian ini kemudian ini mulai terbukti. Hal ini terlihat dari data keuangan catur wulan I dimana persediaan naik sebesar 18% (sama dengan USD 0,157) , dimana sebelumnya persediaan berjumlah $ 0,872 M menjadi $1,03 M. Hal ini karena daya serap terhadap produk Blackberry berkurang hingga tingkat penguasaan market share hanya sebesar 6%. Selanjutnya, kondisi ini mendorong penurunan pendapatan sebesar 2% atau sebilai $ 0,074 M (bergerak kebawah dari sebelumnya $ 4,714 M menjadi $ 3,64 M).

Kalau tidak mau dikatakan sebagai kegagalan dalam hal strategi pemasaran, Kebenaran proyeksi RIM telah terkoreksi oleh kreativitas brilian pesaing dalam memobilisasi market. Itulah kalimat yang tepat menggambarkan kondisi yang menghinggapi Blackberry, RIM.

Dalam kondisi persaingan berikut implikasinya terhadap kinerja keuangan, Blackberry RIM berencana melakukan 2 (dua) langkah besar yaitu :
1) Melakukan penghematan biaya operasional sebesar $1 M dari sisi penyediaan fasilitas produksi dan juga efisiensi perusahaan dan;
2) Mencoba inovasi produk dalam bentuk Blackberry 10 di akhir tahun 2012.

Dari sisi kinerja keuangan, implikasi dari kebijakan tersebut adalah :
1) Penghematan biaya operasional sebesar 2012 $ 1 M sama dengan proyeksi kerugian akibat dari penurunan nilai persediaan ditahun 2012. Artinya, Blackberry RIM merencanakan tingkat kinerja yang hampir sama dengan tahun sebelumnya.
2) Peluncuran produk yang dijadualkan akhir tahun 2012 diyakini tidak memberi kontribusi signifikan untuk kinerja keuangan 2012, tetapi baru akan menyumbang kinerja pada tahun buku 2013

bersambung

Anonim mengatakan...

TUGAS MANAGEMEN KEUANGAN
NAMA : TRI MARTUTI HANDAYANI
NIM : P2CC11067


HASIL ANALISA KEUANGAN BLACKBERRY
1.RIM mengalami masalah kesulitan keuangan karena arus kas yang tidak baik. Hal ini disebabkan
Persediaan barang yang cukup tinggi dan menumpuk dan flow barang masuk dalam kategori slow moving. Hal ini bisa dilihat dari nilai persediaan RIM meningkat sebesa r 18%. Persediaan merupakan
Salahsatu bagian aktiva perusahaan yaitu bila jumlah semakin meningkat yang dibarengi dg tingkat penjualan yang rendah dapat menyebabkan kemampuan perusahaan mendapatkan laba kecil. Sehingga arus kas yang masukpun akan mengalami masalah dan resiko kehilangan uang, akibat penurunan nilai produk yang belum laku dijual. Dari data disebutkan RIM beresiko mengalami kerugian sebesar 1 M $ AS, hal ini dikarenakan pangsa pasar yang terus menurun dan competitor mengalami pertumbuhan. Maka dari itu RIM harus segera membuat strategi untuk meningkatkan tingkat pengembalian tersebut antara lain dengan mengadakan rekstrukurisasi dan efesiansi untuk bisa menahan arus kas keluar agar bisa bertahan, mengembangkan persediaan yang sudah ada untuk menjadi produk yang disukai oleh pasar untuk meningkatkan penjualan dan mendapatkan suntikan dana untuk mendukung operasional perusahaan agar bisa tetap berjalan menghadapi krisis.
2. KEGIATAN OPERASIONAL : RIM akan melakukan penghematan biaya operasional dengan melaku
kan pengurangan jumlah fasilitas produksi dan ‘efesiensi perusahaan’
KEGIATANINVESTASI : RIM sedang mengembangkan perangkat BlackBerry 10 sebagai andalan
barunya.
KEGIATAN PENDANAAN : Akibat penjualan yang merosot akan menyebabkan tingkat pendanaan
Yang berasal dari laba yang ditahan akan semakin kecil.

Anonim mengatakan...

1. ANALISA KEUANGAN RIM : Sebelumnya, RIM secara berkala mengumumkan laporan tentang prediksi angka penjualan BlackBerry serta pendapatan perusahaan. Namun, setelah kemunculan rival seperti iPhone dan smartphone Android, prediksi RIM seringkali meleset sehingga perusahaan tersebut mendapat kritikan dari berbagai pihak.

Angka penjualan BlackBerry pada kuartal yang berakhir tanggal 3 Maret 2012 hanya sebesar 11,1 juta unit, turun hingga 21% dibanding kuartal sebelumnya. Padahal, kuartal tersebut merupakan momen belanja tersibuk bagi konsumen dengan adanya perayaan Natal dan Tahun Baru. Ini merupakan kali pertama RIM mengalami penurunan penjualan pada kuartal yang mencakup Natal dan Tahun Baru.

Sementara itu, pangsa pasar BlackBerry menurun hingga 41% di seluruh dunia pada tahun 2011 lalu. Penguasaan pasar smartphone secara global oleh BlackBerry di tahun 2010 mencapai 14%, sementara di tahun 2011 merosot menjadi hanya 8,2%. Nilai saham di bawah US$10 dialami RIM untuk pertama kalinya sejak tahun 2003 silam. Kini, perusahaan teknologi asal Kanada tersebut hanya memiliki nilai pasar sebesar US$5,09 miliar, sekitar 16 kali lebih kecil dibanding nilai pasar RIM 5 tahun yang lalu.

Kemerosotan nilai saham RIM terjadi setelah perusahaan tersebut mengumumkan prediksi kerugian pada kuartal yang berakhir tanggal 2 Juni lalu. RIM mulai mengalami kemunduran setelah produk smartphone andalannya, BlackBerry, mulai ditinggalkan oleh para konsumen yang beralih membeli iPhone atau smartphone Android.

RIM menggantungkan harapannya pada produk smartphone terbaru dengan sistem operasi BlackBerry 10 yang akan diluncurkan tahun ini. Sebelumnya, RIM telah meluncurkan prototipe dari BlackBerry 10 untuk para developer guna meningkatkan jumlah aplikasi yang tersedia bagi smartphone terbaru RIM.

2. KEGIATAN OPERASIONAL : BlackBerry, Research in Motion, mengumumkan akan meluncurkan sistem operasi terbarunya pada 30 Januari tahun depan.
Bersamaan dengan peluncuran sistem operasi itu, RIM juga bakal memperkenalkan sejumlah ponsel terbarunya. Sistem operasi ini merupakan lompatan dari sistem operasi BlackBerry 7, yang diluncurkan tahun lalu.
"Kami yakin para konsumen kami akan merasakan pengalaman terbaik dengan sistem operasi ini," kata Thorsten Heins, chief executive officer BlackBerry.
Peluncuran sistem operasi ini telah tertunda beberapa kali. Ini membuat pangsa pasar BlackBerry tergerus oleh pendatang baru seperti ponsel berbasis Android.
Saat ini manajemen sedang mengetes penggunaan sistem operasi ini dan ponselnya dengan sekitar 50 jaringan telekomunikasi di berbagai negara.
Sistem operasi yang juga disebut berbasis QNX ini bakal mampu mengoperasikan aplikasi berbasis Android tanpa perubahan apapun. Ini bakal menjadi keuntungan besar bagi RIM yang mencoba merebut kembali pangsa pasarnya.
Saat ini, para pengguna ponsel berbasis Android bisa dengan leluasa mengunduh berbagai macam aplikasi gratis dan murah di toko online Android, yaitu Google Play. Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
• Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan BB RIM.

3. KEGIATAN PENDANAAN DAN INVESTASI:
RIM sedang menyiapkan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir 2012 dan akan menjadi andalan barunya.

Anonim mengatakan...

NAMA: YUDI AGUS SETIAWAN
NIM: P2CC11059
EMAIL: yuddi_holic@yahoo.com

Tugas mahasiswa MM angkatan XXX

1. ANALISA KEUANGAN RIM : Sebelumnya, RIM secara berkala mengumumkan laporan tentang prediksi angka penjualan BlackBerry serta pendapatan perusahaan. Namun, setelah kemunculan rival seperti iPhone dan smartphone Android, prediksi RIM seringkali meleset sehingga perusahaan tersebut mendapat kritikan dari berbagai pihak.

Angka penjualan BlackBerry pada kuartal yang berakhir tanggal 3 Maret 2012 hanya sebesar 11,1 juta unit, turun hingga 21% dibanding kuartal sebelumnya. Padahal, kuartal tersebut merupakan momen belanja tersibuk bagi konsumen dengan adanya perayaan Natal dan Tahun Baru. Ini merupakan kali pertama RIM mengalami penurunan penjualan pada kuartal yang mencakup Natal dan Tahun Baru.

Sementara itu, pangsa pasar BlackBerry menurun hingga 41% di seluruh dunia pada tahun 2011 lalu. Penguasaan pasar smartphone secara global oleh BlackBerry di tahun 2010 mencapai 14%, sementara di tahun 2011 merosot menjadi hanya 8,2%. Nilai saham di bawah US$10 dialami RIM untuk pertama kalinya sejak tahun 2003 silam. Kini, perusahaan teknologi asal Kanada tersebut hanya memiliki nilai pasar sebesar US$5,09 miliar, sekitar 16 kali lebih kecil dibanding nilai pasar RIM 5 tahun yang lalu.

Kemerosotan nilai saham RIM terjadi setelah perusahaan tersebut mengumumkan prediksi kerugian pada kuartal yang berakhir tanggal 2 Juni lalu. RIM mulai mengalami kemunduran setelah produk smartphone andalannya, BlackBerry, mulai ditinggalkan oleh para konsumen yang beralih membeli iPhone atau smartphone Android.

RIM menggantungkan harapannya pada produk smartphone terbaru dengan sistem operasi BlackBerry 10 yang akan diluncurkan tahun ini. Sebelumnya, RIM telah meluncurkan prototipe dari BlackBerry 10 untuk para developer guna meningkatkan jumlah aplikasi yang tersedia bagi smartphone terbaru RIM.

2. KEGIATAN OPERASIONAL : BlackBerry, Research in Motion, mengumumkan akan meluncurkan sistem operasi terbarunya pada 30 Januari tahun depan.
Bersamaan dengan peluncuran sistem operasi itu, RIM juga bakal memperkenalkan sejumlah ponsel terbarunya. Sistem operasi ini merupakan lompatan dari sistem operasi BlackBerry 7, yang diluncurkan tahun lalu.
"Kami yakin para konsumen kami akan merasakan pengalaman terbaik dengan sistem operasi ini," kata Thorsten Heins, chief executive officer BlackBerry.
Peluncuran sistem operasi ini telah tertunda beberapa kali. Ini membuat pangsa pasar BlackBerry tergerus oleh pendatang baru seperti ponsel berbasis Android.
Saat ini manajemen sedang mengetes penggunaan sistem operasi ini dan ponselnya dengan sekitar 50 jaringan telekomunikasi di berbagai negara.
Sistem operasi yang juga disebut berbasis QNX ini bakal mampu mengoperasikan aplikasi berbasis Android tanpa perubahan apapun. Ini bakal menjadi keuntungan besar bagi RIM yang mencoba merebut kembali pangsa pasarnya.
Saat ini, para pengguna ponsel berbasis Android bisa dengan leluasa mengunduh berbagai macam aplikasi gratis dan murah di toko online Android, yaitu Google Play. Penurunan biaya operasional baik dalam bentuk efisiensi biaya maupun pengurangan jumlah fasilitas biaya operasional.
• Penurunan nilai pesediaan. Sebenarnya ini bukan aktivitas tetapi efek dari persaingan yang mengakibatkan turunnya nilai pasar persediaan (impairment), sehingga menambah beban/biaya yang mempengaruhi kinerja keuangan BB RIM.

3. KEGIATAN PENDANAAN DAN INVESTASI:
RIM sedang menyiapkan perangkat BlackBerry 10 yang akan diluncurkan pada akhir 2012 dan akan menjadi andalan barunya.